Setelah sebelumya saya membahas Anime Movie berjudul "Toki wo Kakeru Shoujo", kali ini, dengan bersumber dari studio dan pembuat cerita yang sama, saya akan membahas salah satu anime film yang juga meraih kesuksesan yang besar di tahun rilisnya, 2009, dengan judul:
Summer Wars
Information:
Japanese title: サマーウォーズ
Tipe: Movie/Film
Vintage: 1 Agustus, 2009
Tanggal Tayang:
2009-08-01 (Japan)
2009-08-12 (Switzerland [Festival del film Locarno])
2010-02-16 (Germany [Berlin International Film Festival])
2010-02-25 (Singapore)
2010-05-22 (Netherlands [Animecon])
2010-06-04 (Taiwan)
2010-06-09 (France)
2010-06-14 (Australia, Sydney Film Festival)
2010-07-25 (Canada, Fantasia Film Festival)
2010-09-09 (New Zealand)
2011-02-25 (Finland)
Producer: Studio Madhouse, VAP, Yomiuri Telecasting Corporation, FUNimation Entertainment, Kadokawa Shoten, Warner Bros
Genres: Comedy, Sci-Fi, Drama
Durasi: 1 Jam 54 Menit
Rating: PG-13 (umur 13 tahun keatas)
Ending Theme:
"Bokura no Natsu no Yume" (Our Summer Dream) by Tatsuro Yamashita
Official Website:
Sumber: animenewsnetwork.com, myanimelist.net
Synopsis:
When timid eleventh-grader and math genius Kenji Koiso is asked by older student and secret crush Natsuki to come with her to her family’s Nagano home for a summer job, he agrees without hesitation. Natsuki’s family, the Jinnouchi clan, dates back to the Muromachi era, and they’ve all come together to celebrate the 90th birthday of the spunky matriarch of the family, Sakae. That’s when Kenji discovers his “summer job” is to pretend to be Natsuki’s fiancé and dance with her at the birthday celebration. As Kenji attempts to keep up with Natsuki’s act around her family, he receives a strange math problem on his cell phone which, being a math genius, he can’t resist solving. As it turns out, the solution to the mysterious equation causes a hijacking of the social networking site through which most of the world's social and business traffic flows. (animenewsnetwork.com)
Anime ini menceritakan sebuah dunia dimana teknologi telah berkembang dengan sangat pesat, sampai pada titik dimana seluruh kegiatan dan pekerjaan di dunia tersebut yang memanfaatkan media elektronik, telah diatur dalam sebuah database atau lebih tepatnya "virtual world" bernama OZ, dengan menggunakan OZ ini, manusia dapat dengan mudah mengakses informasi atau berkomunikasi dari satu tempat dengan tempat yang lain, dan dengan menggunakan bermacam-macam media elektronik, seperti telepon seluler, PC, bahkan televisi. OZ ini bahkan juga mampu memudah kan manusia untuk berbagai hal yang berhubungan dengan kegiatan sehari hari, seperti dalam melakukan pekerjaan kantor, pabrik, rumah sakit, kegiatan masyarakat, serta kegiatan jual beli dalam skala besar seperti departemen store, semua dapat dikontrol dan diakses melalui sebuah akun yang menyambungkan si pengguna menuju OZ, dan dari OZ tersebut, si pengguna akan disambungkan menuju sumber informasi atau komunikasi yang diinginkan oleh si pengguna akun tadi. Tidak hanya itu, OZ ini bahkan telah mampu membantu jalannya proses pemerintahan pada setiap negara, dan pergerakan jalur transportasi seperti pesawat, kereta api bawah tanah, atau kapal selam, semua itu dapat dikendalikan oleh mereka yang berkepentingan melalui OZ tadi.
Sekarang, masuk pada bagian awal dari cerita ini, seorang remaja SMA bernama Kenji Koiso, sedang berkerja sambilan bersama salah seorang sahabatnya, Sakuma Takashi, di ruang komputer sekolah melalui OZ, di tengah-tengah obrolan kedua lelaki tersebut, tiba-tiba seorang gadis bernama Natsuki Shinohara, kakak kelas Kenji, datang memasuki ruangan tempat Kenji dan sahabatnya bekerja, dan langsung memberikan tawaran untuk bekerja sambilan padanya, yang lebih tepat dapat dikatakan seperti mengisi liburan musim panas dipinggir kota bersama gadis tersebut, mendengar hal tersebut langsung saja kedua lelaki itu angkat tangan, namun Natsuki mengatakan bahwa satu orang saja cukup, jadi hanya Kenji yang bersedia untuk menyetujui tawaran tersebut. Namun ternyata tidak disadari oleh Kenji sendiri, tawaran tersebut ternyata merupakan sebuah jebakan yang dibuat oleh Natsuki untuk mengakali sebuah urusan yang dimilikinya terhadap nenek buyutnya, Sakae Jinnouchi, yaitu membawa seorang cowok yang menjadi pacar/tunangan Natsuki saat liburan musim panas ke tempat neneknya tersebut, yang secara gamblang langsung tidak disetujui oleh Kenji, sayangnya hal tersebut baru disadari oleh Kenji saat ia terlanjur berada di rumah neneknya tersebut.
Ternyata saat Kenji datang ke tempat nenek Natsuki, seluruh keluarga besar dari Natsuki sedang berkumpul ke rumah neneknya tersebut untuk memperingati hari ulang tahun neneknya yang ke 100, yang akan dirayakan beberapa hari kemudian. Dalam keluarga besar Natsuki pun, Kenji bertemu dengan bermacam-macam orang dengan berlatar belakang unik, bahkan diantaranya merupakan orang penting/terkenal di masyarakat, seperti salah satu paman Natsuki yang merupakan seorang pemilik bisnis komputer dan elektronik, atau sepupu Natsuki yang seorang pemain baseball profesional yang akan segera bertanding di Koshien, bahkan adik sepupu Natsuki bernama Kazuma Ikezawa, yang terlihat seperti NEET dan pendiam, namun sesungguhnya ia adalah seorang juara bela diri virtual di dunia OZ dengan nama King Kazma.
Pertemuan Kenji dengan berbagai macam orang di keluarga Natsuki ini nantinya akan mengantarkan Kenji kepada sebuah kejadian yang sangat besar, dimana nantinya kejadian yang diawali oleh perbuatannya memecahkan kode tingkat tinggi yang ia peroleh dari sebuat surat yang masuk dalam ponselnya dari sebuah alamat bernama Love Machine, akan menentukan nasib seluruh umat manusia di dunia dari kehancuran Bumi tempat mereka hidup.
Character:
Kenji Koiso
Seiyuu: Kamiki Ryuunosuke
Pemeran utama dalam anime ini, seorang pelajar SMA yang seringkali terlihat pesimis dalm berbagai hal, namun dibalik itu semua, memiliki semangat juang yang besar dan tidak mudah menyerah dalam keadaan sesulit apapun. Seorang ahli matematika yang jenius, dan sebelumnya hampir terpilih sebagai perwakilan Jepang dalam Olimpiade Matematika Sedunia. Sebenarnya menyukai kakak kelasnya, Natsuki, tapi tidak berani menyatakannya secara langsung.
Natsuki Shinohara
Seiyuu: Nanami Sakuraba
Gadis berumur 19 tahun yang merupakan kakak kelas Kenji, dan orang yang telah mengajak Kenji menuju rumah neneknya supaya berpura-pura bahwa pria tersebut adalah kekasihnya. Gadis yang santai yang periang, namun juga sedikit ceroboh dalam melakukan sesuatu. Memiliki hubungan yang dekat dengan pamannya yang menghilang tanpa jejak selama 10 tahun, dan juga satu-satunya orang yang mengetahui dapat nomor ponsel pamannya tersebut.
Kazuma Ikezawa
Seiyuu: Mitsuki Tanimura
Cowok berusia 13 tahun yang terlihat penyendiri dan seringkali terlihat sendirian sambil melihat komputernya. Namun tidak ada yang menyadari bahwa sesungguhnya dia adalah seorang Martial Arts Champion dengan codename King Kazma di OZ, dia sendiri menganggap pertarungan virtual tersebut tidak bisa hanya disebut sebagai permainan semata, melainkan lebih seperti olahraga. Dia juga berkata bahwa dia "menyukai pertarungan dan kemenganan, namun tidak termasuk dalam bagian permainannya".
Sakae Jinnouchi
Seiyuu: Fuji Sumiko
Nenek buyut bagi Natsuki dan Kazuma, serta ibu angkat bagi Wabisuke. Nenek yang telah memasuki usia 90-an dan akan mencapai umur ke-100 tidak lama lagi ini merupakan kepala keluarga tertinggi dari keluarga besar Jinnouchi. Beliau seringkali terlihat santai dan pandai dalam mengatasi keadaan di sekelilingnya, dan merupakan seseorang yang memiliki banyak sekali relasi selama hidupnya, terlihat dari keberhasilan beliau saat memberikan arahan kepada orang-orang yang diketahuinya melalui telepon ketika love machine merusak sistem yang ada pada OZ dan membuat seluruh kinerja dari barang elektronik di seluruh dunia menjadi tidak teratur.
Wabisuke Jinnouchi
Seiyuu: Ayumu Saitou
Lelaki bujang berumur 41 tahun yang merupakan seorang "cinta pertama" bagi Natsuki. Anak angkat dari kakek Natsuki tetapi Sakae-lah yang mengadopsinya sejak kecil sampai ia bisa mandiri. [spoiler: blok tulisan setelah ini] Lelaki inilah yang telah mendesain dan menciptakan love machine yang kemudian ia jual kepada Militer Amerika Serikat dimana Wabisuke sendiri tidak tahu setelahnya jika pihak amerika telah menguji cobakan program buatannya itu ke OZ, yang justru membuat kekacauan di seluruh dunia dan hampir menghancurkan Bumi itu sendiri.
Download:
Here:
Sountrack:
Here:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar